CERDASBELANJA.ID – Bawa dompet ke mana-mana jadi lebih repot enggak sih? Belum lagi risiko pencopetan yang bisa terjadi di kota besar.
Nah, di era modern yang serba digital, kita sudah tak perlu repot membawa dompet lagi.
Ada banyak macam metode pembayaran yang bisa kita pilih dan tentunya akan lebih menguntungkan daripada cash.
Baca Juga: 5 Cara Mengatur Uang untuk Pelaku UMKM, Cocok untuk Sehari-hari
Salah satu paling populer adalah ShopeePay, yang menawarkan kemudahan dan keuntungan setiap transaksinya dan bisa digunakan untuk pembayaran apapun.
Supermarket besar seperti Hypermart juga sudah menyediakan pembayaran pakai ShopeePay lho.
Simak yuk cara mudah belanja hemat di Hypermart dengan bayar pakai ShopeePay berikut ini.
1. Sebutkan nomor handphone yang terdaftar pada aplikasi Shopee kepada kasir.
2. Cek Kode Verifikasi Hypermart yang dikirimkan melalui SMS dan tunjukan kode kepada kasir.
3. Buka aplikasi Shopee dan klik [-] untuk scan kode QR.
Baca Juga: Cara Investasi Reksa Dana Online, Promo Cashback Linkaja Rp20 Ribu
4. Scan Kode QR menggunakan kamera handphone.
5. Masukan total pembayaran dan klik Bayar Sekarang.
6. Masukan Pin ShopeePay.
7. Setelah pembayaran berhasil, kita bisa mengecek rincian pembayaran.
Nah mudah kan ya bayar pakai ShopeePay, dan pastinya lebih aman dan terpercaya.
Selain itu, pastinya dengan bayar pakai ShopeePay, kita akan mendapatkan banyak keuntungan.
Baca Juga: Cara Mudah Belanja Online, Pakai Debit Online BRI Bisa Bayar di Rumah
Seperti promo diskon, cashback, dan lainnya yang khusus diberikan untuk pengguna ShopeePay.(*)