CERDASBELANJA.ID – Nasabah Jenius BTPN wajib tahu kalau Jenius kini menghadirkan beragam fitur terbaru, untuk mempermudah belanja masyarakat.
Beragam layanan finansial ini, juga bisa diakses dengan mudah lewat ponsel. Dengan demikian, pengalaman belanja nasabah jadi semakin seamless.
Mulai dari fitur belanja pakai paylater, sampai investasi reksa dana kini bisa dilakukan dengan mudah lewat Jenius BTPN.
Sejak diluncurkan pada 2016 lalu, Jenius terus bertumbuh bersama masyarakat digital savvy di Indonesia dan berkomitmen untuk menghadirkan layanan finansial yang lengkap dan relevan, melalui proses kokreasi dan kolaborasi.
Pada tahun ini, Jenius telah meluncurkan beragam fitur inovatif yang memudahkan teman Jenius dalam mengelola keuangan dengan lebih simpel, cerdas, dan aman langsung dari ponsel.
Secara terperinci, berikut adalah beragam fitur inovatif yang Jenius hadirkan di tahun 2022.
1. Kartu Kredit Jenius Visa
Kartu Kredit Jenius Visa, adalah kartu kredit yang serba digital yang dapat dikelola dengan lebih simpel dan mudah langsung melalui aplikasi Jenius.
Kartu Kredit Jenius Visa, memberikan beragam kemudahan bagi pengguna agar dapat mendaftar dan mengelola kartu kredit langsung dari aplikasi.
Mulai dari proses pengajuan dan aktivasi yang sepenuhnya dari aplikasi Jenius, simpel alokasi limit, praktis blokir dan buka blokir dari aplikasi, bisa mengajukan hingga lima kartu kredit tambahan, hingga mengubah transaksi menjadi cicilan dengan Split Pay, dan tersedia opsi Pembayaran Otomatis untuk bayar tagihan bulanan.
2. Kirim dan Terima Mata Uang Asing
Per 10 Oktober 2022, Jenius meluncurkan enhancement fitur Mata Uang Asing. Sebelumnya, pengguna dapat membeli dan menjual tujuh mata uang asing langsung dari aplikasi Jenius.
Di antaranya dolar Amerika Serikat (USD), dolar Singapura (SGD), yen Jepang (JPY), poundsterling Inggris (GBP), dolar Australia (AUD), Euro (EUR), dan dolar Hong Kong (HKD), serta menghubungkannya dengan Kartu Debit Utama Jenius.
Baca Juga: Syarat Pakai Jenius Paylater, Bisa Bebas Belanja Sampai Akhir Bulan
Kini, nasabah juga bisa kirim dan terima Mata Uang Asing secara real time dan tanpa biaya ke sesama Jenius.
Tidak hanya itu, nasabah Jenius juga bisa mengirimkan Mata Uang Asing ke berbagai bank/negara dengan lebih simpel tanpa perlu mengurus dokumen tambahan.
Mulai 1 November 2022 hingga 31 Desember 2022, Jenius juga menawarkan program menabung mata uang asing dolar Amerika Serikat (USD) dengan bunga sebesar 2% p.a.
Dengan demikian, kita bisa mendapatkan kemudahan untuk menabung mata uang asing dengan rate yang kompetitif dan optimal.
3. Jenius Paylater
Jenius baru saja menghadirkan fitur Jenius Paylater yang terintegrasi dengan akun Jenius. Fitur Jenius Paylater ini, mudah dipantau dari menu Credit di aplikasi Jenius, tanpa bunga/biaya tersembunyi, serta bisa dipakai di merchant QRIS.
Proses aktivasinya praktis cukup dua langkah, yaitu hanya dengan melengkapi data pribadi dan informasi kerabat dekat.
Jenius Paylater memungkinkan pengguna untuk belanja sekarang dan bayar nanti, sebuah solusi untuk berbelanja dan mengelola kebutuhan pengeluaran harian dengan lebih nyaman, serta dengan kelonggaran finansial yang dibutuhkan nasabah.
Limit Jenius Paylater yang kini tersedia, adalah sebesar Rp500.000. Saat ini Jenius Paylater hanya tersedia untuk pengguna Jenius terpilih.
4. Split Pay
Split Pay adalah fitur Jenius yang membantu pengguna mengubah transaksi menjadi cicilan. Pengguna juga punya kebebasan, untuk meringankan transaksi yang disesalkan dengan mengubahnya menjadi cicilan.
Sering kali pengguna salah perhitungan dalam melakukan transaksi, sehingga mengganggu cash flow.
Berangkat dari keadaan tersebut, Jenius ingin membantu masyarakat digital savvy agar dapat menjaga cash flow tetap rapi.
Pengguna kini dapat merevisi transaksi debit yang sudah terjadi menjadi cicilan dengan fitur Split Pay. Pengguna dapat mengubah transaksi yang telah terjadi menjadi cicilan dengan nilai minimum Rp500.000, serta dalam periode transaksi yang dilakukan maksimal enam bulan ke belakang.
Baca Juga: Kenalan dengan Jenius Paylater, Belanja Sepuasnya Bayar Akhir Bulan
5. Cicilan Jenius Pay
Cicilan Jenius Pay, dapat membantu pengguna berbelanja online dengan cicilan. Saat ini, Jenius Pay telah terdapat pada lebih dari 80 platform belanja online.
Pengguna dapat melakukan pembayaran dengan lebih mudah dan aman dengan menggunakan Jenius Pay, yaitu hanya dengan memasukkan $Cashtag pada merchant ketika check out, tanpa perlu memasukkan informasi kartu debit atau kredit.
Sebelumnya, pengguna dapat memilih tiga sumber dana ketika bertransaksi menggunakan Jenius Pay, yaitu dari Saldo Aktif rupiah, e-Card atau x-Card.
Kini, pengguna juga bisa memilih Flexi Cash sebagai sumber dana ketika bertransaksi di platform belanja e-commerce menggunakan Jenius Pay.
6. Investasi Reksa Dana
Pada awal tahun ini, Jenius menghadirkan fitur terbaru, yaitu Investasi. Fitur terbaru ini, memudahkan pengguna dapat mengakses produk reksa dana dari beragam manajer investasi terpilih.
Jenius juga menyediakan rekomendasi alokasi investasi, berdasarkan profil risiko pengguna yang dapat dijadikan jadikan pertimbangan sebelum melakukan pembelian reksa dana, sehingga investasi lebih optimal.
Tidak hanya itu, pengguna juga bisa melakukan transaksi dengan lebih mudah karena hanya perlu memindahkan dana dari Saldo Aktif tanpa perlu berpindah aplikasi. (*)