CERDASBELANJA.ID – Akun Shopee memiliki data pribadi yang sensitif sehingga harus dijaga kerahasiaannya, untuk itu kita harus tahu cara mengubah password Shopee.
Sebenarnya, cara mengubah password Shopee tak sulit. Namun kita jangan mudah membagikan password akun Shopee kita kepada siapapun, termasuk teman atau keluarga.
Tujuannya ya untuk mencegah adanya pencurian data pribadi kita yang akhirnya akan merugikan diri sendiri. Mengecek keamanan akun dan tahu cara mengubahpassword Shopee jadi hal yang diutamakan.
Cara menjaga keamanan akun Shopee bisa dengan rutin mengubah password agar tidak mudah dicuri.
Cara mengubah password Shopee sangat mudah dilakukan melalui aplikasi Shopee di handpone kita.
Berikut ini 5 langkah mudah cara mengubah password Shopee untuk terhindar dari modus penipuan.
1. Langkah pertama, pilih Saya di halaman utama aplikasi Shopee.
2. Selanjutnya, di halaman Saya pada aplikasi Shopee silahkan pilih Pengaturan Akun (ikon ⚙).
3. Setelah itu, langkah ketiga silahkan klik Profil Saya dan pilih Ubah Password.
Baca Juga: Ciri-Ciri Penipuan Phishing Shopee, Jangan Asal Klik Notification
4. Kita akan diminta untuk memasukkan Password saat ini untuk verifikasi, dan pilih LANJUT.
5. Langkah terakhir cara mengubah password akun Shopee yaitu dengan memasukkan Password Baru lalu klik Konfirmasi.
Password akun Shopee harus memenuhi beberapa syarat, seperti terdiri dari minimal 8 karakter dan maksimal 16 karakter.
Selain itu, password akun Shopee setidaknya harus memiliki 1 (satu) huruf kapital dan 1 (satu) huruf kecil.
Kita disarankan untuk mengombinasikan password baru dengan angka dan karakter spesial (misalnya: !@#$%^&*).(*)