CERDASBELANJA.ID – Mengungkapkan perasaan cinta kepada orang lain tentu tidak mudah dan jadi tantangan tersendiri.
Selain keberanian, ada banyak hal yang perlu disiapkan sebelum menyatakan keberanian.
Bagi sebagian orang, lebih mudah menyatakan perasaan tanpa mengucapkan kata-kata. Misalnya menyampaikan lewat bunga, cokelat, bahkan pizza.
Bukan pizza biasa, dalam menyambut momen valentine ini, Pizza Hut Indonesia baru saja merilis menu Pizza Heart yang berbentuk jantung hati.
Pizza Heart ini bisa didapatkan mulai tanggal 1 Februari-28 Februari 2022, dengan 6 pilihan topping berbeda.
Lewat menu ini, Pizza Hut mengajak masyarakat Indonesia untuk tidak ragu dalam mengekspresikan rasa sayang, memberikan perhatian dan apresiasi kepada orang terdekat.
"Melalui Pizza Heart, setiap orang dapat mengekspresikan cinta yang belum pernah terucap sebelumnya, atau rasa cinta yang masih ada, tetapi terpisahkan oleh status maupun jarak," ujar Chief Marketing Director Pizza Hut Indonesia Wawa Suwanto dalam keterangannya, dikutip Selasa (8/2).
Wawa menjelaskan, ada banyak dari kita yang masih merasa kesulitan dalam mengutarakan perasaan, atau memberikan apresiasi kepada orang terkasih secara langsung, terutama di masa-masa sulit seperti saat ini.
“Untuk itu, Pizza Heart bisa membantumu dengan cara yang berbeda, yaitu dengan makanan," lanjutnya.
Baca Juga: Sambut Valentine, Pizza Hut Punya Menu Baru Pizza Heart Cuma Rp99 Ribu
Menurut Wawa, bentuk cinta yang dimaksud ini bermakna luas, tidak terbatas pada suatu hubungan asmara, tetapi bisa juga hubungan anak dengan orang tua, adik-kakak, sahabat, rekan kerja dan bahkan pada saingan kita sekalipun.
"Kami juga berharap, dengan seloyang pizza mampu menghangatkan suasana dan kebersamaan dengan orang-orang terkasih,” jelas Wawa.
Sebagai salah satu ungkapan cinta dan kasih sayang, sekaligus memberikan semangat kepada teman-teman semua di kondisi sulit pandemi Covid-19, Pizza Hut membagikan ratusan pizza pada masyarakat sekitar.
Secara terperinci, Pizza Hut mendistribusikan lebih dari 500 loyang Pizza Heart pada tanggal 2 Februari 2022 ke beberapa driver ojek online, petugas pemadam kebakaran, dan PPSU/pasukan orange di Jabodetabek.
Wawa menjelaskan, Pizza Hut menyadari bahwa banyak pihak yang telah mendukung perjalanan Pizza Hut di Indonesia.
Untuk itu, Pizza Hut ingin menyampaikan perasaan dan apresiasinya kepada rekan-rekan driver ojek online yang kerap mengantarkan pesanan kepada para pelanggan, pasukan orange, dan petugas pemadam kebakaran yang setia mengemban tugas.
"Semoga kehangatan Pizza Heart, mampu menyemangati kita bahkan di kondisi sulit seperti saat ini dan mengajarkan kita untuk lebih menghargai waktu dan kebersamaan,” tutup Wawa.
Sebagai informasi, Pizza Heart tersedia dengan pilihan topping Supreme, Meaty, Quattro Formaggi, Tuna Melt, Pepperoni, dan Viggie Garden.
Secara terperinci, harga Pizza Heart untuk delivery, take away, dan santap di restoran adalah Rp99.000 termasuk pajak.
Baca Juga: Promo Cashback OVO di Pizza Hut, Jajan Cerdas Dine In atau Delivery Pasti Hemat Hingga 30%
Sementara itu, harga Pizza Heart untuk pemesanan melalui Grab/Gojek/Shopeefood adalah Rp109.000 termasuk pajak.
Nantinya, kita akan mendapatkan Pizza Heart dengan ukuran Regular atau enam potong dan pinggiran Stuffed Crust Keju.
Melalui harga yang terjangkau, kita sudah bisa menikmati enam pizza dengan topping spesial. (*)